Soal Try Out Geografi1
April 10, 2012MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH
DAERAH MUHAMMADIYAH KABUPATEN TEGAL
SMA MUHAMMADIYAH MARGASARI
TERAKREDITASI : B
Alamat : Jalan Kerandan No. 01 Margasari – Tegal 52463 Telp. (0283) 3466288/3335340
TRY OUT UN 1
Tahun Pelajaran 2011/2012
Hari/tanggal : Rabu,
Mapel : Geografi
1. Penebangan hutan secara liar menyebabkan hampir 40% hutan tropis di Kalimantan berkurang luasnya. Hal ini menyebabkan berkurangnya daerah resapan air hujan yang berdampak pada berkurangnya debit air sungai pada musim kemarau. Prinsip geografi yang berkaitan dengan fenomena geosfer tersebut adalah prinsip ……
a. distribusi
b. penyebaran
c. interlasi
d. deskripsi
e. korologi
2. Di daerah Wasior, Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat, pada bulan Oktober 2010 terjadi bencana banjir banding. Pendekatan geografi yang tepat untuk mengkaji bencana tersebut adalah …….
a. interaksi
b. keruangan
c. deskripsi
d. konteks Kewilayahan
e. kelingkungan
3. Pantai merupakan salah satu tempat rekreasi yang menyenangkan sehingga banyak orang yang mengisi waktu liburan atau untuk menghilangkan kepenatan dengan pergi ke pantai. Konsep geografi yang berkaitan dengan fenomena tersebut adalah konsep ……
a. pola
b. aglomerasi
c. nilai Kegunaan
d. lokasi
e. morfologi
4. Kajian geografi meliputi dua aspek yaitu aspek fisik dan aspek sosial yang disebut fenomena geosfer. Fenjomena geosfer yang termasuk aspek fisik adalah ….
a. litosfer, demografi dan barisfer
b. hidrosfer, biosfer dan antroposfer
c. atmosfer, hidrosfer dan litosfer
d. biosfer, litosfer dan antroposfer
e. atmosfer, demografi dan barisfer
5. Pernyataan:
1) terdapat pegunungan yang paling tinggi di tata surya yaitu Olympus Mons
2) memiliki 2 satelit
3) dikenal sebagai planet merah
4) namanya diambil dari nama dewa perang di Yunani
Planet yang sesuai dengan ciri-ciri di atas adalah ….
a. Mars
b. Venus
c. Bumi
d. Jupiter
e. Saturnus
6. Pembentukan jagad raya menurut teori “stedy state” didasarkan pada asumsi bahwa alam semesta …………….
a. selalu berubah menurut ruang dan waktu
b. menurut inti yang bergerak dan saling menjauh
c. selalu tetap seperti sekarang
d. berasal dari sebuah ledakan besar
e. merupakan kumpulan materi tak terhingga
7. Teori “pasang surut” dari Jeans dan Jeffreys tentang pembentukan tata surya menurut para ahli lebih logis karena…..
a. di jagad raya beberapa komet diketahui dan mungkin beberapa komet lainnya tidak diketahui
b. material Matahari dalam wujud gas dan cair akan mudah tertarik ke luar jika benda yang lewat di dekatnya sangat besar
c. ukuran planet sama besarnya antara yang dekat dan jauh dari matahari sedangkan planet tengah lebih besar
d. planet bumi bagian luarnya keras dan dingin sedangkan bagian dalamnya masih panas, hal ini memperkuat teori tersebut
e. planet-planet mengorbit Matahari secara terus menerus dan memiliki satelit dengan jumlah besar
8. Perhatikan gambar lempeng di bawah ini!
Gambar tersebut menunjukan adanya gerak lempeng yang disebut ….
a. divergen
b. konvergen
c. transform
d. subduksi
e. endogen
9. Salah satu bukti bahwa dulu benua atau daratan pernah menjadi satu sesuai dengan teori Apungan Benua adalah …
a. Jepang sebagai Negara yang kaya akan gempa
b. garis pantai Afrika bagian Barat sesuai dengan garis pantai Amerika Selatan bagian timur
c. adanya sesar San Andreas di Amerika Serikat
d. hidupnya suku Jawa di Madagaskar Afrika
e. hilangnya sebagian daratan di Greenland
10. Gambar berikut menunjukan bahwa ….
|
|
|
|
a. A adalah graben, B adalah slenk
b. A adalah Horst, B adalah graben
c. C adalah antiklinal, B adalah sinklinal
d. C adalah sinklinal, B adalah antiklinal
e. A adalah horst, D adalah sinklinal
11. Akibat adanya proses pengangkatan secara bertahap (gerak epirogenetik negative) di pantai Timor, berdampak pada terbentuknya bentang alam yaitu ….
a. laut dangkal di tengah laut
b. pantai berteras/berundak
c. dataran tinggi di pantai
d. pegunungan di pantai
e. pantai semakin curam (cliff)
0 komentar