Klasifikasi Iklim Koppen

November 23, 2015

Wladimir Koppen membuat sistem klasifikasi iklim berdasarkan suhu udara, curah hujan dan vegetasi. Koppen membagi bumi dalam enam tipe iklim yaitu:

 Sumber: www.eoearth.org
Gambar . Klasifikasi Iklim Koppen


a.       Iklim Tropical (A)
Ciri dari iklim ini adalah memiliki suhu udara bulanan yang panas dan tidak ada musim dingin yang berarti. Suhu rata bulanan di iklim ini lebih dari 18°C. Curah hujan tahunannya lebih dari 1500 mm.  Iklim ini memanjang dari khatulistiwa hingga lintang 15° sampai 25°LU/LS.

Sumber :Climate Control and Classification on www.youtube.com/watch?v=O0zOacP78cc
Gambar. Iklim Tipe A Menurut Koppen

Tipe iklim ini terbagi menjadi tiga sub tipe yang pembagiannya berdasarkan distribusi curah hujan. Tipe iklim tropis basah (Af)yang memiliki suhu udara dan curah hujan tinggi sepanjang tahunnya. Vegetasi yang dijumpai berupa hutan hujan tropis. Iklim tropis Monsoon (AM) yang memiliki ciri setengah basah dan setengah kering dalam artian memiliki curah hujan yang lebat seperti Af, tetapi bersifat musiman seperti Aw. Vegetasi yang dapat dijumpai berupa hutan musiman yang selalu hijau meski tidak selebat hutan hujan tropis. Tipe iklim ketiga adalah Tropis Basah dan kering (Aw) memiliki suhu udara panas, musim hujan dan musim kemarau yang kering. Curah hujan tidak terbagi secara merata dan teratur sepanjang tahun. Vegetasi yang dapat tumbuh di daerah ini adalah savana.


.
b.      Iklim Gurun (B)
Karakteristik iklim ini adalah kering dan panas, dimana lebih banyak evaporasi dan transpirasi daripada curah hujan setiap tahunnya. Tipe iklim ini banyak dijumpai pada daratan yang luas dan lintang antara dari 15° - 30°.
Sumber :Climate Control and Classification on www.youtube.com/watch?v=O0zOacP78cc
Gambar. Iklim Tipe B Menurut Koppen

Kawasan ini pun terbagi dalam dua tipe berdasarkan tingkat kekeringannya. Arid Climate (BW) dengan iklim gurun. Suhu rata-rata daerah ini lebih dari 18°C. Vegetasi yang dapat dijumpai di iklim gurun seperti tanaman Xerophytes seperti kaktus. Semi Arid Climate (BS) menerima sedikit hujan. Suhu udara di daerah ini kurang dari 18. Vegetasi yang dapat hidup di daerah ini adalah padang rumput atau stepa.




c.       Iklim Suntropical Lintang Sedang (C)
Klasifikasi ini memilik musim panas dan musim dingin yang jelas. Musim panas dengan suhu yang hangat dan musim dingin yang sejuk. Selain itu, iklim C banyak terjadi hujan. Iklim ini berada pada lintang 25° - 30°LS/LU. Vegetasi yang dapat dijumpai pada daerah yang memiliki iklim ini adalah chaparal, hutan ekaliptus, dan hutan pohon oak.

Sumber :Climate Control and Classification on www.youtube.com/watch?v=O0zOacP78cc
Gambar. Iklim Tipe C Menurut Koppen

Iklim ini terdiri dari Humid Subtropical (Cfa) yang lembabnya seperti hutan hujan tropis. Ditandai dengan suhu yang panas dan musim panas yang lembab. Dry Summer Subtropical (Cs) dikenal juga dengan iklim Mediterranian. Ciri iklim ini  dalah musim dingin yang basah dan musim panas yang kering. Suhu rata-rata bulan terdingin antara -3°C - -8°C dan suhu rata-rata bulan terpnas adalah 10°C.
 


d.      Iklim D
Iklim ini memiliki musim panas yang hangat hingga dingin dan musim dingin yang dingin. Rata-rata suhu bulanan terpanas adalah 10°C dan suhu terdingin dibawah -3°C. Hujan terjadi pada musim panas dengan rata-rata curah hujan tahunan dari 50 sampai 100 mm. Musim dingin ditandai dengan badai salju. Iklim ini dijumpai pada lintang tinggi. Tipe iklim ini hanya dijumpaidi belahan bumi utara.

Sumber :Climate Control and Classification on www.youtube.com/watch?v=O0zOacP78cc
Gambar. Iklim Tipe D Menurut Koppen

Tipe iklim ini dibagi menjadi iklim Dingin dengan musim dingin yang kering (Dw)dan iklim dingin dengan musim panas yang kering (Ds) dan iklim dingin yang basah sepanjang musim (Df). Vegetasi yang dapat tumbuh adalah hutan conifera yang sering desebut dengan bioma taiga.



e.       Iklim Kutub (E)
Iklim kutub memiliki temperatur dingin sepanjang tahunnya dengan tanah yang membeku dan tertutup es/salju. Iklim kutub dapat ditemukan di kutub utara dan kutub selatan.

Sumber :Climate Control and Classification on www.youtube.com/watch?v=O0zOacP78cc
Gambar. Iklim Tipe E Menurut Koppen

Iklim ini dibagi dalam dua sub iklim yaitu iklim Tundra (ET) dengan suhu udara terpanas kurang dari 10°C. Tanah di daerah ini membeku hingga kedalaman 100 meter, kondisi ini disebut dengan permafrost. Vegetasi yang dapat dijumpai adalah tundra. Iklim ini dapat dijumpai di Alaska dan Rusia. Iklim Es Kutub (EF) suhu udara terpanas di daerah ini lebih kecil dari 0°C. Curah hujan di daerah ini paling banyak berupa hujan salju. Iklim ini dapat dijumpai di Greenlad dan Antartika
 


f.        Iklim Highland (H)
Iklim ini memiliki ciri seperti iklim kutub meskipun terletak jauh dari kutub bahkan iklim ini juga dijumpai di daerah beriklim tropis. Semua ini dikarenakaan penurunan suhu disebabkaan oleh ketinggian suatu tempat. Daerah ini diselimuti salju atau es abadi dan pada umumnya dijumpai di puncak gunung.





Sumber:
Diktat Kuliah Meteorologi Klimatologi Jurusan Geografi Unnes
Ahrens.Donald. ____.Essentials Of Meteorology An Invitation To The Atmosphere.


You Might Also Like

0 komentar