Bersama Rumah Belajar Seri #1- TERLATIH LATIHAN DENGAN BANK SOAL
September 22, 2020Halo sahabat
rumah belajar? Sedang sibuk apa kalian minggu ini? Sudahkah PTS atau ujian
Kompetensi dilakukan di sekolah mu? Apa saja persiapan yang kamu lakukan
biasanya menjelang PTS atau ujian kompetensi tersebut? Apakah cukup hanya
membaca buku teks dan materi ajar yang berikan guru? Atau kalian membutuhkan
amunisi lainnya?
Kali ini, saatnya memperkenalkan sebuah fitur canggih
yang dimiliki portal Rumah Belajar yang dikelola langsung oleh Pusdatin dibawah
naungan Kemendikbud. Pasti terpecaya dong. Apasih fitur kece dan canggih itu?Fitur
yang mampu menawarkan solusi dan kegundahan kalian para guru dan pelajar
menjelang PTS, PAS ataupun ujian kompetensi harian. Ya. Namanya Bank Soal.
Bank soal adalah salah satu fitur utama dari portal
Rumah Belajar. Dimana di Bank sual ini berisi kumpulan soal dan materi evaluasi
peserta didik yang dikelompokan berdasarkan topic ajar. Tersedia dalam berbagai
jenjang pendidikan dari SD, SMP, SMA/MA, SMK bahkan SLB. Jenis soal yang dapat
di akses pun bermacam-macam dari latihan, ulangan, ujian untuk berbagai mata
pelajaran yang ada di sekolah.
Lalu, siapa saja yang bisa memanfaatkan fitur utama
Rumah Belajar ini?
Untuk kalian pelajar yang haus akan latihan. Atau
kalian yang memiliki tipe belajar kinestetik, dimana kalian perlu mengerjakan
sebuah soal atau masalah agar kalian lebih memahami suatu materi. Bank Soal adalah
solusi terbaik untuk kalian.
Melalui fitur Bank Soal ini kalian bisa berlatih
mengerjakan atau menyelesaikan soal secara gratis. Kalian tinggal memilih dan
mencari soal seperti apa yang kalian butuhkan berdasarkan mata pelajaran,
jenjang kelas dan materi yang kalian inginkan.
Ada banyak sekali pilihan soal di dalamnya, cukup
untuk amunisi dan latihan kalian untuk menghadapi PTS, PAS, uji kompetensi
harian atau hanya sekedar latihan saja. Sehingga kalian akan lebih terlatih,
dan siap untuk menghadapi segala macam soal yang diberikan oleh guru kalian,
mampu memahami materi pelajaran dan tentunya mendapatkan nilai yang memuaskan.
#BANK SOAL UNTUK GURU
Bapak/ibu guru Hebat, pernah gak sih? Bapak/ibu
searching referensi/contoh soal di internet untuk membuat instrument penilaian peserta
didiknya, tapi tidak mendapatkan soal yang bagus, yang HOTs dan sesuai dengan indikator
yang telah bapak/ibu guru tetapkan? Kesel dong pastinya.
Nah, di Bank Soal ada kumpulan soal yang dibuat oleh
guru-guru hebat di Indonesia yang kompeten di bidangnya. Karena yang membuat
guru-guru hebat maka, sudah pasti soal yang ada di Bank Soal Rumah Belajar
sesuai dengan Kompetensi Dasar atau Indikator yang sinkron dengan kurikulum
yang ada.
Bapak/ibu guru tinggal Adopsi, Tiru dan Modifikasi
soal-soal di Bank Soal untuk dijadikan instrument penilaian di sekolah, yang
telah bapak/ibu sesuaikan dengan indicator dan tujuan pencapaian kompetensi
yang telah ditetapkan sebelumnya.
Selain itu bapak/ibu guru juga dapat berkontribusi
untuk membagi soal yang dibuat dengan cara mengunggah nya ke dalam fitur bank
soal. Sehingga soal-soal yang telah bapak/ibu buat bisa diakses oleh peserta
didik bapak/ibu atau diakses oleh orang lain yang membutuhkan. Dengan adanya
Bank Soal kita bisa mendapatkan inspirasi dan gambaran berbagai model soal dan
berbagi kepada sesama guru atau sarana latihan peserta didik lain di seluruh
Indonesia.
Indahnya berbagi.
Nah, Menarik sekali bukan fitur Bank Soal Milik portal
Rumah Belajar ini. Masih ragu untuk berkunjung dan berselancar ria di salah satu
fitur canggih Rumah Belajar. Sudahkah kalian mengenal dan memanfaatkan Bank
Soal di portal Rumah Belajar?
Berikut ini link Bank Soal yang dapat Sahabat Rumah
Belajar kunjungi:
BANK SOAL- klik disini
Itu baru salah satu fitur canggihnya portal Rumah
Belajar Kemendikbud. Tunggu fitur-fitur lain dari portal Rumah Belajar ini di
seri selanjutnya ya… Sampai Jumpa
3 komentar
informasinya bermanfaat n' terus berkarya Bu 👍
BalasHapusTerimakasih...
HapusKontennya sangat menarik. Saya mau juga. Bagaimana ya cara daftarnya?
BalasHapus